FAKFAK, AFKNNEWS–Yayasan AFKN dalam waktu dekat akan menyerahkan kubah masjid kepada masyarakat Kampung Wrikapal. Rio Saragih, anggota Yayasan AFKN, menyampaikan bahwa kubah masjid tersebut saat ini telah selesai dipasang dan segera diserahkan secara resmi kepada pihak kampung.

“Kubah ini sudah terpasang dengan baik, dan kami sedang mempersiapkan proses serah terimanya. Kami berharap ini dapat mendukung pembangunan masjid yang dilakukan secara swadaya oleh masyarakat Kampung Wrikapal,” ujar Rio kepada RRI pada Senin (27/1).

Rio menjelaskan bahwa bantuan ini merupakan bagian dari upaya Yayasan AFKN untuk mendukung pembangunan sarana ibadah sekaligus memperkuat syiar Islam di Kabupaten Fakfak. “Kami melihat antusiasme masyarakat sangat besar dalam membangun masjid ini. Bantuan kubah ini diharapkan dapat meringankan beban pembangunan dan menjadi simbol semangat gotong-royong,” tambahnya.

Kepala Kampung Wrikapal, Harun Namudat, mengapresiasi dukungan yang diberikan oleh Yayasan AFKN. Menurutnya, bantuan ini menjadi wujud nyata kerja sama antara masyarakat dan lembaga sosial untuk mendukung kebutuhan spiritual warga kampung. “Kami sangat berterima kasih kepada Yayasan AFKN atas perhatian dan bantuannya. Semoga masjid ini segera bisa digunakan oleh jamaah,” ucap Harun.

Warga Kampung Wrikapal juga menyambut baik langkah ini. Bantuan tersebut menjadi semangat baru bagi masyarakat Kampung Wrikapal untuk menyelesaikan pembangunan masjid secara keseluruhan.*

Sumber: RRI